Kompas TV video vod

Rektor Nonaktif Universitas Pancasila 'ETH' Diperiksa Lagi Atas Laporan Korban Kedua!

Kompas.tv - 1 Maret 2024, 14:51 WIB
Penulis : Edwin Zhan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Rektor Nonaktif Universitas Pancasila, ETH, memenuhi panggilan Polda Metro Jaya pada Kamis (29/2) kemarin.

Terlapor tiba di Polda Metro Jaya didampingi kuasa hukumnya .

Setelah melakukan pemeriksaan pada Kamis kemarin, Polda Metro Jaya juga mengagendakan pemeriksaan terlapor pada Selasa (5/3) mendatang untuk pelaporan terduga korban kedua.

Pemeriksaan nantinya akan dilakukan oleh Tim Penyidik Subdit Renakta, Dirkrimsus Polda Metro Jaya.

Setelah menjalani pemeriksaan selama dua jam lebih, kuasa hukum terlapor, menyebut pelaporan dugaan pelecehan adalah bentuk politisasi.

Hal ini karena pelaporan dilakukan di tengah proses pemilihan rektor baru Universitas Pancasila.

Baca Juga: Bantah Lakukan Pelecehan Seksual, Ini Kata Rektor Nonaktif Universitas Pancasila!

#rektor #pelecehanseksual #universitaspancasila




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x