JAKARTA, KOMPAS.TV – Perubahan iklim jadi salah satu ancaman yang perlu diwaspadai di tahun 2024. Selain dinamika politik, keamanan siber dan masih banyak lagi.
PBB sudah mengingatkan kalau el nino yang muncul di pertengahan tahun 2023 kemungkinan akan lebih panas lagi di tahun 2024. Padahal, tahun 2023 sudah tercatat menjadi tahun terpanas di sepanjang sejarah.
Lalu apa yang bisa kita lakukan untuk menekan dampak perubahan iklim dari sektor ekonomi dan keuangan syariah?
Sector keuangan syariah memiliki strategi untuk menekan dampak dari perubahan iklim, yakni climate finance.
Baca Juga: Krisis Keuangan, Aktivis Satwa Liar Sarankan Medan Zoo Ditutup Sementara
Head of BSI Institute Luqyan Tamanni menjelaskan mengenai pengertian climate finance dan perannya dalam menekan dampak perubahan iklim.
Climate Finance merupakan skema pembiayaan dan pendanaan yang dikhususkan untuk project-project aktivitas yang bisa mengendalikan atau mengurangi dampak perubahan iklim.
Untuk pembahasan lengkapnya, kita simak video berikut ini.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.