KOMPAS.TV - PPATK menemukan adanya pendanaan dari luar negeri atau asing yang diterima bendahara 21 partai politik di tanah air sepanjang 2022–2023.
Meski tak merinci daftar partai politik yang dimaksud namun PPATK memastikan terjadi peningkatan yang siginifikan.
Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD pun turut bicara soal temuan PPATK terkait transaksi dari luar negeri yang mengalir ke rekening bendahara 21 partai politik.
Mahfud berharap penegak hukum bertindak tegas dan tidak terpengaruh politik. Dalam temuan PPATK di 2022 ditemukan ada 8.270 transaksi dari 21 parpol dengan penerimaan dana Rp83 miliar.
Dan ditahun 2023 ditemukan 9.164 transaksi dengan penerimaan dana Rp195 miliar.
Baca Juga: Ini Agenda Anies, Prabowo, dan Ganjar di Hari ke-46 Kampanye Pemilu 2024
#ppatk #mahfudmd #parpol
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.