LAMPUNG, KOMPAS.TV - Calon Wakil Presiden Nomor Urut 1, Muhaimin Iskandar menyebut siap dengan laporan ke Bawaslu karena materi debat capres.
Muhaimin menyebut debat seharusnya ajang untuk menunjukkan angka dan data.
Saat berkampanye di Lampung, Muhaimin menegaskan forum debat bukanlah ajang untuk bertindak sebagai korban atau playing victim.
Sebelumnya saat debat ketiga, Anies menyebut Prabowo memiliki 340 ribu hektar lahan.
Calon Presiden Nomor Urut Dua, Prabowo Subianto merespons ucapan Anies Baswedan yang menyinggung soal kepemilikan lahan seluas 340 ribu hektar di debat capres.
Prabowo menyebut, lahan yang dikuasainya berstatus hak guna usaha.
Prabowo menegaskan lahan yang dikuasainya bukan milik pribadi.
Menurut Prabowo, lahan itu digunakan untuk menggarap proyek food estate.
Prabowo juga menyebut pernyataan Anies Baswedan tidak layak dibawa ke dalam debat.
Baca Juga: Respons Anies, Mahfud hingga KPU soal Jokowi Komentari Debat
#muhaimin #prabowo #lahanprabowo
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.