JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut adalah berita terpopuler yang terjadi pada hari ini, Minggu (24/12/2023)
Berita pertama, ledakan tungku smelter terjadi di PT ITSS, Morowali, Sulawesi Tengah, pada Minggu pagi. Kapolda Sulteng menyebutkan ada 35 orang menjadi korban. Sebanyak 13 orang meninggal dan sisanya alami luka-luka.
Baca Juga: Ledakan di Smelter PT ITSS Morowali Diduga Terjadi saat Perbaikan Tungku Tengah Dilakukan
Berita kedua, capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo buka suara terkait pernyataan yang dilontarkan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia yang mengingatkan PDI Perjuangan soal pergantian kekuasaan. Ganjar menyebut Bahlil orangnya unik dan adaptif seperti ucapannya.
Baca Juga: Bahlil Ingatkan PDIP Sudah Berkuasa 10 Tahun, Ganjar: Pak Bahlil Unik Orangnya, Adaptif
Berita ketiga, Kaporli Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan pengamanan saat Misa Natal di Jakarta. Listyo berharap Misa berjalan dengan aman dan lancar.
Baca Juga: Jadwal Misa Natal dan Pembuka Tahun di Gereja-Gereja Katolik Jakarta, Tangerang, Bekasi
Video Editor: Vila Randita
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.