ACEH, KOMPAS.TV - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menyinggung ada capres yang menyebut soal etika.
Hal itu disampaikan Anies saat hadir di acara Haul Akbar dan Maulid Habib Muhammad di Masjid Ba’alawi, Pucok Alue Dua, Simpang Ulim, Aceh Timur pada Minggu (17/12/2023).
“Kita harus kembalikan dan etika harus dijaga yang tinggi. Walau kemarin ada yang menyebut soal etika, sampai juga ke sini ya? Memang etika itu harus mulai dari kepala,” ujar Anies.
Lebih lanjut, Anies menyampaikan keteladanan memang harus dimulai dari atas ke bawah.
“Jadi etik dan kepala itu jadi satu, mulainya dari atas. Ketika keteladanan dikerjakan, bila di atas menunjukkan keteladanan insya Allah ke bawahnya menjalankan yang sama,” ujarnya.
Sebelumnya, viral video capres nomor urut 2, Prabowo Subianto yang menyebut ‘ndasmu etik’ saat Rakornas Partai Gerindra beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Anies Jawab Pujian Kaesang yang Sebut Penyampaiannya di Debat Capres Perdana Cukup Baik
#aniesbaswedan #prabowosubianto #capres2024
Video Editor: Bara Bima
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.