JAKARTA, KOMPAS.TV - Debat perdana sudah berjalan; sejumlah momen menarik muncul, salah satunya adalah soal putusan Mahkamah Konstitusi yang kontroversial.
Isu ini pertama kali terlontar, saat Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo menanyakan tanggapan Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto soal putusan Mahkamah Konstitusi yang menjadi perbincangan publik.
Prabowo menjawab akan selalu menegakkan konstitusi.
Tak hanya Ganjar, Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan juga mempertanyakan perasaan Prabowo Subianto soal munculnya permasalahan etika dalam pencalonan di Pilpres 2024.
Sementara itu, pertanyaan seputar masalah pelanggaran HAM kembali menyasar Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto.
Prabowo pun menjawab agar kasus HAM berat jangan dipolitisasi.
Baca Juga: Gibran Rakabuming Raka Respons soal UGM Berikan Jokowi Rapor Merah: Biar Rakyat yang Nilai
#prabowosubianto #isuordal #aniesbaswedan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.