Kompas TV video vod

BPBD: 29 Warga Riau Mendaki Gunung Marapi saat Erupsi

Kompas.tv - 5 Desember 2023, 17:42 WIB
Penulis : Sunbhio Pratama

RIAU, KOMPAS.TV – Turut dalam penyelamatan korban erupsi Gunung Marapi, sejumlah petugas Badan Penanggulangan Bencana Provinsi (BPBD) Riau dan Badan SAR Nasional (BASARNAS) Pekanbaru diterjunkan ke lokasi.

Petugas tersebut diturunkan untuk membantu proses evakuasi, sebelumnya diketahui 29 orang warga Riau berada di Gunung Marapi saat erupsi terjadi pada Minggu, 3 Desember 2023 lalu. Setelah melakukan koordinasi kini 25 warga Riau berhasil dievakuasi dan 3 di antaranya dirawat di Rumah Sakit Achmad Mochtar Bukittinggi, 2 orang meninggal sementara 2 lainnya belum ditemukan.

Petugas terus berkoordinasi untuk berupaya melakukan pencarian dan memfasilitasi kepulangan korban ke Pekanbaru.

Baca Juga: Erupsi Gunung Marapi, Petugas Menemukan 8 Jenazah Belum Diidentifikasi

Editor Video: Joshua Victor 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x