Kompas TV video vod

Kata Puan soal Netralitas TNI di Pemilu 2024, Jelang Pelantikan Panglima Baru

Kompas.tv - 21 November 2023, 14:59 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPASTV - Ketua DPR RI Puan Maharani yakin pada netralitas TNI serta aparat penegak hukum lainnya. 

“Panja netralitas TNI kan sudah dibuat dan dilaksanakan kami harapkan TNI tunjukkan netralitasnya. TNI dalam bulan politik kami berharap dengan adanya pergantian panglima TNI bisa menjaga netralitas,” kata Puan Maharani di DPR, Selasa (21/11/2023). 

Baca Juga: Penjelasan Puan Maharani soal Sanksi Pemecatan Gibran Rakabuming

DPR pun telah menggelar rapat paripurna dengan mengesahkan Jenderal Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI.

“Seluruh aparat penegak hukum lain, jaga pemilu jujur adil, lancar sampai 14 Februari bisa laksanakan pesta demokrasi dengan happy, damai, tidak terjadi friksi-friksi yang memecah belah persatuan, kami harapkan, kami imbau pemilu jadi pesta, harus berjalan damai dan gembira,” kata Puan. 

Video Editor: Dawud
#puanmaharani #panglimatni #pemilu2024

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x