Kompas TV video vod

Proses Pencarian Black Box Pesawat TNI AU Terkendala Medan Ekstrem dan Cuaca Buruk

Kompas.tv - 17 November 2023, 16:56 WIB
Penulis : Shinta Milenia

PASURUAN, KOMPAS.TV - TNI Angkatan Udara menginvestigasi penyebab jatuhnya 2 Pesawat Tempur Super Tucano di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

TNI Angkatan Udara mencari kotak hitam atau black box dari kedua pesawat tempur yang jatuh di sekitar lokasi.

Tim Investigasi TNI Angkatan Udara dibantu polisi mencoba menggeser badan Pesawat Tempur Super Tucano yang tertancap di tebing, tanpa menggunakan alat berat.

Lokasi yang sulit membuat proses pengangkatan badan Pesawat Tempur Super Tucano terhambat.

Selain akan mencari keberadaan 2 black box dari masing-masing pesawat, TNI-Polri juga akan bergotong royong memindahkan badan pesawat dari perbukitan.

Proses pencarian black box dan pemindahan badan pesawat diperkirakan memakan waktu lama karena terkendala medan ekstrem dan cuaca yang kurang bersabahat saat mendekati sore hari.

Jika ditemukan, black box akan diserahkan ke pihak KNKT untuk proses investigasi.

Baca Juga: Tim Investigasi Cari Dua Black Box Pesawat TNI AU yang Jatuh di Pasuruan

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x