JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo sampaikan pidatonya saat hadiri Forum Indo-Pasific Economic Framework (IPEF) yang digelar di San Fransisco pada Kamis (16/11/2023)
Dalam pidatonya di depan para pemimpin negara lain, Jokowi menekankan soal kerja sama yang saling menguntungkan antar negera-negara anggota.
Dirinya menegaskan bahwa Indonesia terbuka melakukan Kerjasama dengan siapapun berdasarkan prinsip saling menguntungkan.
Jokowi juga menegaskan kerja sama Pembangunan ekonomi hijau, perluasan perdagangan dan investasi, transisi energi dan penguatan rantai pasok mineral menjadi pilar penting kerja sama IPEF
Video Editor: Vila Randita
#jokowi #ipef #sanfransisco
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.