Kompas TV video vod

Geledah Rumah Sudin Ketua Komisi IV DPR RI, Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Kardus

Kompas.tv - 12 November 2023, 11:12 WIB
Penulis : Shinta Milenia

DEPOK, KOMPAS.TV - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah rumah Sudin selaku Ketua Komisi IV DPR RI.

KPK menggeledah rumah Sudin di kawasan Cimanggis, Kota Depok, Jumat (10/11/2023) malam.

Penggeledahan berlangsung sekitar 6 jam, kemudian penyidik KPK keluar dari rumah politisi PDI Perjuangan itu pukul 23.58 WIB.

Petugas KPK keluar dari rumah Sudin dengan membawa 1 kardus berisi kantong plastik merah serta 3 koper.

Oleh KPK, Sudin dijadwalkan menjadi saksi kasus yang melibatkan eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Rabu (14/11/2023).

Baca Juga: KPK Geledah Rumah Sudin Ketua Komisi IV DPR, Terkait Kasus Korupsi Mantan Mentan Yasin Limpo?


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x