JAKARTA, KOMPAS.TV - Menko Polhukam sekaligus Bakal Cawapres Mahfud MD angkat bicara soal kemungkinan Majelis Kehormatan MK mengubah putusan MK mengenai batas usia capres dan cawapres.
Kata Mahfud, apakah MKMK bisa mengubah putusan batas usia capres dan cawapres yang telah diputuskan MK merupakan kewenangan Ketua MK Jimly Asshidiqie.
Mahfud lalu menceritakan pengalamannya memecat Ketua MK Akil Mochtar saat ia bertugas di MKMK.
Kemana nantinya arah putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi, apakah hanya menjatuhkan sanksi etik kepada hakim MK yang terlibat atau putusan mkmk sampai membatalkan putusan mk soal batas usia capres-dan cawapres?
Simak dialognya bersama salah satu pelapor dugaan pelanggaran etik Ketua MK Anwar Usman dari PBHI Julius Ibrani dan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman.
Baca Juga: Ray Rangkuti Sarankan Gibran Buat Keputusan Tetap di PDIP atau Keluar
#mkmk #mk #gibran
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.