KOMPAS.TV - Dua tahun lebih menjadi Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka kini melenggang dalam kontestasi Pilpres 2024.
Putra Presiden Joko Widodo tersebut mengamini ajakan sebagai Bakal Calon Wakil Presiden dari Prabowo Subianto.
Namun dua hari pasca mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), status Gibran di PDI Perjuangan masih menjadi teka-teki.
Pasalnya Gibran yang dikenal sebagai Kader PDI-P justru menjadi cawapres koalisi seberang.
Jangankan publik, pasangannya sendiri Bacapres Prabowo Subianto masih belum jelas soal keanggotaan Gibran di PDI-Perjuangan.
Prabowo sendiri mengaku memiliki hubungan yang baik dengan elit PDI Perjuangan. Namun Prabowo belum juga bisa bertemu dengan Megawati Soekarnoputri meski telah meminta waktu.
Bagi Prabowo tidak masalah Gibran tetap menjadi kader PDI Perjuangan, meski berjuang bersama Koalisi Indonesia Maju.
Politik memang penuh dinamika. Segala sesuatu masih dapat terjadi.
Kita akan lihat bagaimana status Gibran di PDI Perjuangan nantinya usai digandeng Prabowo sebagai bakal cawapres dan juga hitung-hitungan langkah politik Gibran dan juga PDI Perjuangan.
Baca Juga: Komentar Pengamat Usai Dengar Alasan FX Rudy Minta KTA PDIP Milik Gibran
#gibran #prabowosubianto
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.