KOMPAS.TV - Pelaku penganiayaan terhadap dokter gigi di Bandung, Jawa Barat telah ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka.
Hingga kini polisi masih mendalami motif penyerangan. Berawal dari sejumlah pesan berisi ancaman yang dikirm Samuel Sunarya kepada Vissi El Alexandra.
Vissi yang merupakan seorang dokter gigi di wilayah Pasirkaliki Bandung, Jawa Barat tak pernah menyangka.
Ancaman melalui media sosial itu akan diterimanya secara langsung pada Sabtu 21 Oktober lalu.
Samuel tiba-tiba mendatangi tempat praktik sang dokter dan melakukan penganiayaan menggunakan senjata tajam.
Akibat serangan itu, tubuh Vissi terluka di sejumlah bagian. Samuel yang diusir petugas keamanan lalu membuang pisau yang ia gunakan untuk menganiaya korban.
Sementara Vissi melaporkan kejadian ini ke polisi demi menghindari adanya korban lain.
Dan pada Senin 23 Oktober polisi mendatangi rumah pelaku. Polisi terpaksa menjebol paksa pagar rumah pelaku untuk menangkap Samuel yang bersembunyi di dalam sebuah bungker.
Butuh waktu hingga 5 jam untuk menangkap tersangka.
Baca Juga: Dinilai Tutupi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Danu Gagal Jadi Justice Collaborator
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.