JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebelum mendaftar ke KPU, Bakal Calon Wakil Presiden Koalisi Indonesia Maju, Gibran Rakabuming Raka, sampaikan pidato perdananya.
Gibran pun membocorkan program unggulannya bersama Prabowo, yakni , Dana Abadi Pesantren, serta Kartu Indonesia Sehat (KIS) untuk Lansia.
Program unggulan Gibran itu pun dikomentari Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani dan jajaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Sri Mulyani menyebut, dua program unggulan Prabowo-Gibran itu sudah ada di era Jokowi.
Sementara, Direktur Jenderal Anggaran Kemenkeu menilai program Kartu Indonesia Sehat Lansia bukan hal baru, karena lansia sudah masuk dalam program KIS saat ini.
Begitu pula dengan Dana Abadi Pesantren; saat ini adalah bagian dari Dana Abadi Pendidikan.
Saat menyampaikan pidatonya, Gibran menyebut akan meneruskan program Joko Widodo dan akan menambah program untuk anak muda.
Baca Juga: Analisis Pengamat Politik, Yunarto Wijaya soal Ucapan “Tenang Pak Prabowo” Gibran Rakabuming Raka
#programgibran #janjigibran #prabowogibran
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.