Kompas TV video cerita rasa

Nasi Ayam Adun Bumbu Madura, Enaknya Puool

Kompas.tv - 6 Oktober 2023, 21:00 WIB
Penulis : Krisna Aditomo

KOMPASTV - Kuliner Nusantara tak ada habisnya untuk dijelajahi. Sabtu pagi ini, Benu akan mempersembahkan tiga kuliner Nusantara berkuah dengan cita rasa yang Indonesia banget.

Kuliner berkuah khas Madura akan menjadi pembuka di Cerita Rasa pagi ini. Walaupun khas Madura, tapi Benu juga dapat menemukan kuliner legendaris ini saat berkunjung ke Kota Santri alias Gresik.

Orang Madura menyebut sajian berkuah ini dengan sebutan ayam adun. Namun karena visualnya mirip dengan sajian kuah kare, banyak juga orang yang menyebutnya sebagai kare ayam khas Madur.

Benu akan merasakan sajian nikmat ini di Nasi Ayam Adun Bu Mani yang letaknya tak jauh dari pelabuhan Gresik. Kuliner ini memiliki kombinasi rasa pedas, manis, dan gurih yang berpadu menjadi satu. Kuah santannya melekoh semakin menambah rasa gurih pada ayam dan nasinya, mumtaz!

 

NASI AYAM ADUN BU MANI

Pulopancikan, Kebungson, Kec. Gresik, Kabupaten Gresik, Jawa Timur




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x