JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani mengajak Ketum PSI Kaesang Pangarep bertemu terlebih dahulu sebelum menemui Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar.
Puan menyampaikan bahwa dirinya sudah siap meluangkan waktu untuk bertemu dengan Kaesang.
Puan menyebut PDI-P terbuka ke semua partai termasuk ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Ia pun menegaskan PDI-P bukanlah partai tertutup. Namun demikian, setiap partai memiliki pertimbangan internal.
Sebelumnya Kaesang menyampaikan keinginan untuk sowan ke Teuku Umar menemui Megawati dan menyatakan PSI terbuka dengan semua partai.
Baca Juga: Khofifah Jadi Rebutan Bacapres Ganjar dan Prabowo, Ini Alasannya
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.