JAKARTA, KOMPAS.TV - Gandeng BUMN Pegadaian sebagai sponsor utama, PT Liga Indonesia Baru dan PSSI siap gulirkan kompetisi Liga Dua musim 2023-2024.
Setelah terhenti di musim sebelumnya, kompetisi kasta kedua sepakbola nasional, Liga Dua siap digelar.
Kepastian ini disampaikan pada konferensi pers Selasa (05/09) siang di Jakarta.
Baca Juga: Segera Dimulai 10 September, Begini Format Kompetisi Liga 2 2023/24
Menggandeng sponsor baru, Liga Dua dijadwalkan kick off mulai 10 September, dan akan disiarkan langsung di stasiun televisi nasional, serta platform digital berbayar.
Liga Dua 2023-2024 diikuti 28 tim, yang terbagi dalam empat wilayah.
Ada 260 pertandingan yang akan dihelat hingga Maret 2024, untuk memperebutkan tiga tiket promosi langsung ke Liga Satu.
Adapun duel antara Persela Lamongan menjamu Persijap Jepara, akan menandai genderang Liga Dua musim ini.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.