JAKARTA, KOMPAS.TV - Kualitas udara di Jakarta hari ini kembali mendapat posisi kedua sebagai kota besar berpolusi di dunia.
Kondisi ini membuat udara tidak sehat untuk dihirup bagi warga Jakarta dan sekitarnya.
Kualitas udara di Kota Jakarta kembali meraih predikat tidak sehat, termasuk untuk kelompok masyarakat sehat.
Sebelumnya, Kementerian Lingkungan Hidup mengeklaim, polusi udara disebabkan oleh transportasi dan industri.
Dikutip dari data indeks kualitas udara, IQAir pada pukul 5 sore tadi prakiraan indeks kualitas udara Jakarta pada poin 161.
Dengan ukuran ini, kualitas udara Jakarta masuk kategori tidak sehat, bahkan untuk kelompok masyarakat sehat.
Kalau dibandingkan dengan sejumlah kota besar di dunia yang diukur kualitas udaranya, Jakarta masuk peringkat ke-2 kota besar berpolusi di dunia.
Peringkat buruk kualitas udara Jakarta berada di bawah Kolkata, India dan lebih buruk dari Dubai, Uni Emirat Arab dan Kota Kuching di Malaysia.
Baca Juga: Jokowi Pakai Masker Saat Tinjau Venue KTT ASEAN, karena Polusi Udara?
#polusijakarta #kualitasudara #polusi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.