JAKARTA, KOMPAS.TV - Usai menguat kabar Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar akan jadi Cawapres Anies Baswedan; Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh buka-bukaan mengenai pertemuannya dengan Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Kamis (31/8) sore.
Surya membenarkan ada bahasan soal politik 2024, tapi Surya menjawab dengan diplomatis saat ditanya apakah duet Anies-Cak Imin juga dibahas.
Ya, Surya juga membantah ada arahan dari jokowi.
Bukan tanpa alasan, ini karena pertemuan Surya Paloh dengan Presiden Jokowi usai menguatnya duet Anies-Cak Imin jadi sorotan.
Pertemuan Surya dan Jokowi merupakan kali kedua, sejak hubungan keduanya renggang pasca NasDem mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Cawapres tahun lalu.
Baca Juga: Temui Surya Paloh di Istana, Presiden Jokowi Bantah Ikut Campur soal Duet Anies Baswedan-Cak Imin!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.