KOMPAS.TV - Ganjar Pranowo pamer SMK Negeri Jawa Tengah kepada Presiden Joko Widodo.
Sekolah gratis bagi siswa tak mampu ini merupakan inisiatif Ganjar sebagai Gubernur Jawa Tengah.
Jokowi ditemani Ganjar Pranowo meninjau kondisi sekolah dan memuji langkah Pemprov Jateng mendirikan SMKN Jateng, sebab sekolah ini diperuntukkan bagi orang-orang tidak mampu yang berprestasi dan siswa juga tidak dipungut biaya.
Jokowi juga menilai sarana dan prasarana yang ada di SMKN Jateng juga bagus dan memadai dan ingin konsep SMKN Jateng juga ada di provinsi lain di Indonesia.
Baca Juga: Prabowo Ganti Nama KKIR Jadi Koalisi Indonesia Maju, Begini Respons PDIP
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.