BENGKULU, KOMPAS.TV - Sudah sepekan terakhir harga sayur dan bumbu dapur seperti tomat, cabai, bawang hingga wortel di pasar tradisional di Kota Bengkulu mengalami kenaikan.
Harga cabai yang sebelumnya Rp 30.000 hingga Rp 35.000 per kilogram kini naik menjadi Rp 45.000 per kilogram.
Harga tomat hingga wortel pun ikut mengalami kenaikan dari harga Rp 8.000 menjadi Rp14.000 per kilogram.
Kenaikan harga diakui pedagang terjadi akibat musim kemarau serta naiknya harga pupuk yang membuat hasil pertanian berkurang.
Selain harga sayur yang naik, harga telur ayam ras masih dijual tinggi yakni Rp 28.000 hingga Rp 32.000 per kilogram.
Meski mengalami kenaikan, pedagang mengaku omzet penjualan mereka masih stabil.
Baca Juga: Budidaya Burung Perkutut Bankok Jadi Cuan, Omzet Capai Rp15 Juta per Bulan!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.