JAKARTA, KOMPAS.TV - Survei elektabilitas capres terbaru, dalam Survei Litbang Kompas yang sepenuhnya dibiayai Harian Kompas dilakukan secara tatap muka pada 27 Juli, hingga 7 Agustus 2023 menunjukkan elektabilitas Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto bersaing ketat.
Adapun survei ini melibatkan 1.364 responden di 38 provinsi di Indonesia, dengan margin of error survei lebih kurang 2,65 persen.
Dalam simulasi tiga nama, Ganjar Pranowo mendapatkan elektabilitas 34,1 persen, Prabowo Subianto 31,3 persen, dan Anies Baswedan 19,2 persen, dengan margin of error plus -2,65 persen.
Baca Juga: Survei Litbang Kompas Ungkap Pemilih Parpol Belum Tentu Pilih Bacapres Diusung, Begini Kata Gerindra
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.