DEPOK, KOMPAS.TV - Kebakaran hebat melanda sebuah rumah yang berada di kawasan permukiman di Sukmajaya, Depok, Jawa Barat, pada Kamis (25/08) malam sekitar jam 22.30 menit waktu setempat.
Akibat kebakaran ini pasangan suami istri penghuni rumah itu meninggal dunia.
Peristiwa tewasnya pasangan suami istru itu berawal saat sang suami mencoba menyelamatkan istrinya yang tengah tertidur, saat kebakaran terjadi.
Namun, saat ia mengetahui istrinya masih berada di dalam, sang suami pun langsung kembali masuk ke dalam rumah untuk menyelamatkan istrinya.
Namun, api yang terus membesar membuat keduanya tidak dapat menyelamatkan diri hingga akhirnya meninggal.
Petugas pemadam kebakaran yang mendapat informasi ini langsung mendatangi lokasi untuk memadamkan api.
Sebanyak 27 personel diterjunkan ke lokasi kebakaran.
Hingga kini, belum diketahui penyebab pasti terjadinya kebakaran yang menyebabkan pasangan suami istri meninggal.
Kedua jasad pasangan suami istri tersebut pun dievakuasi dan dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Baca Juga: Kebakaran TPA Sarimukti Meluas hingga 19,5 Hektar, Helikopter BNPB akan Bantu Proses Pemadaman
#kebakaran #depok #pasutritewas
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.