Kompas TV video vod

Anies Lempar Sejumlah Pertanyaan ke Relawan Kuning Ijo Biru di Semarang

Kompas.tv - 20 Agustus 2023, 23:07 WIB
Penulis : Yuilyana

SEMARANG, KOMPASTV – Bacapres dari koalisi perubahan Anies Baswedan menghadiri acara deklarasi relawan di Semarang. 

Kali ini relawan KIB atau kuning ijo biru memberikan dukungan kepada Anies Baswedan sebagai Capres 2024.

Acara digelar di Lapangan PRPP Jawa Tengah, Semarang, Minggu (20/8/2023).

Baca Juga: Tanggapan Anies Soal Program Food Estate Dikritik Bagian Kejahatan Lingkungan

“Alhamdulillah kita berkumpul di sini ,endorong perubahan persatuan kebaikan untuk seluruh rakyat Indonesia. Kita deklarasi oleh koalisi KIB kuning ijo biru gerakan arus bawah. Mereka bergerak gunakan hati nurani. Bukan karena tekanan, iming-iming,” kata Anies. 

Pada kesempatan itu Anies pun melontarkan sejumlah pertanyaan termasuk di antaranya terkait harga pangan yang mahal, biaya sekolah, biaya kesehatan hingga peluang kerja bagi para lulusan sekolah dan kuliah. 

“Mengapa kita mau perubahan? Harga pangan murah apa mahal? Pangannya mahal terus? Diubah? Jadi murah? Karena itu kita bergerak. Merasa tidak biaya pendidikan murah atau mahal? Mau diteruskan? Harus jadi apa? Murah? Ada yang sakit butuh pelayanan kesehatan murah atau mahal? Insya Allah kita dorong perubahan,” kata Anies di orasinya pada relawan. 

Video Editor: Bara Bima
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x