SAMARINDA, KOMPAS.TV - Kebakaran menghanguskan sembilan bangunan dan rumah kontrakan 20 pintu di Samarinda, Kalimantan Timur.
Kobaran api yang membakar bangunan di Jalan Pemuda, Kecamatan Sungai Pinang, Samarinda, berasal dari salah satu kamar kontrakan.
Api dengan cepat menyebar di kawasan padat penduduk ini yang mayoritas bangunannya terbuat dari kayu.
Menurut keterangan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Samarinda, kebakaran diduga berasal dari kompor salah satu warga yang sedang memasak.
Sementara itu, untuk memadamkan kebakaran yang terjadi pada Senin (17/7) siang tersebut, para petugas pemadam membutuhkan waktu sekitar dua jam.
Selain enam unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan, proses pemadaman juga dibantu relawan dan warga sekitar.
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun 105 orang kehilangan tempat tinggal.
Baca Juga: Kebakaran Gudang Penampungan Sampah di Banyumas, Ikut Bakar Kendaraan Pengangkut!
_____
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.
Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.