Kompas TV video vod

Beraksi di Sragen Hingga Magelang, 3 Residivis Curi dan Bobol ATM Akhirnya Ditangkap!

Kompas.tv - 10 Juni 2023, 23:20 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

SRAGEN, KOMPAS.TV - Sebanyak 3 pelaku pencurian uang di ATM ditangkap polisi dari Polres Sragen dan Magelang.

Modus pelaku adalah menukar kartu ATM korban dan menguras isinya.

Polisi melakukan penangkapan terhadap 3 orang residivis yang melakukan pencurian uang di ATM.  Mereka adalah Purwanto, Parimin, dan Saryanto.
Ketiganya ditangkap di lokasi berbeda.

Modus komplotan ini adalah menukar kartu ATM milik korban.  

Saat itu korban lengah dan meletakkan kartu di etalase kaca.  Lalu para pelaku pun menguras uang korban hingga Rp77 juta.

Selain di Sragen, pelaku melancarkan aksi serupa di 3 TKP lain yakni  di  Klaten, Boyolali, dan Magelang. Mereka menguras uang hingga Rp200 juta.

Kini ketiganya kembali merasakan dinginnya lantai bui dengan ancaman hingga 12 tahun.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x