Kompas TV video vod

Ini 4 Poin Dari Pertemuan Presiden Jokowi dan Macron di Jepang

Kompas.tv - 21 Mei 2023, 21:34 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo lakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Perancis Emmanuel Macron di Hiroshima, Jepang pada Minggu (21/5/2023)

Dalam pertemuan itu, Jokowi membahas empat hal.

Yang pertama mengani keanggotaan Indonesia di Financial Action Task Force (FATF). Karena Indonesia merupakan satu-satunya negara G20 yang belum menjadi anggota FATF.

Kedua, Jokowi meminta dukungan Macron agar Indonesia European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (IUE-CEPA) dapat selesai pada tahun depan.

Ketiga yakni membahas soal investasi di sektor strategis.

Dan keempat soal bidang pertahanan dan alat utama sistem senjata (alutsista) Presiden juga menyambut baik rencana joint venture PT Len Industri dan Thales.

Video Editor: Vila Randita




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x