BEKASI, KOMPAS.TV - Seorang manajer berinisial HK terduga pelaku ajakan staycation karyawati atas nama AD, ternyata tercatat sebagai salah satu dosen di sebuah kampus swasta di Cikarang, Jawa Barat.
Rektor Universitas Pelita Bangsa Hamzah Muhammad Mardi Putra membenarkan bahwa HK merupakan dosen aktif di kampusnya.
Pihaknya buka suara karena perguruan tinggi swasta itu disangkutkan dalam kasus staycation.
“Iya benar beliau itu dosen di teknik industry Universitas Pelita Bangsa, dia ini belum setahun jadi masih dosen baru. Masih mengajar mata kuliah yang umum,” ujar Mardi Putra, Selasa (16/5/2023).
Kini, pihak Universitas Pelita Bangsa telah memberikan sikap tegas untuk memberhentikan sementara HK sebagai tenaga pengajar di kampus tersebut.
Baca Juga: Bos yang Ajak Karyawati Staycation demi Perpanjang Kontrak Ternyata Dosen, Kini Dinonaktifkan
“Karena sudah terdampak, viral, nama Universitas Pelita Bangsa tadi terdampak. Oleh karena itu, sementara dosen tersebut diberhentikan sementara sampai ada keputusan dari kepolisian,” tandasnya.
Video Editor: Vila Randita
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.