Kompas TV video vod

Ditagih Utang, Pedagang Baju Bekas di Pasar Cimol Gedebage Ancam Pembeli dengan Pisau

Kompas.tv - 12 Mei 2023, 23:12 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

BANDUNG, KOMPAS.TV - Ditagih utang seorang pedagang malah mengancam.

Laki-laki pedagang baju bekas di Pasar Cimol Gedebage ini mengacung-acungkan pisau ke arah  pembeli wanita.

Sejumlah pedagang lainnya pun terlihat mencoba menenangkannya, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Kejadian bermula, ketika korban menagih baju bekas pesanannya senilai Rp 3,5 juta.

Namun setelah sekian lama, barang yang dipesannya tidak kunjung datang.

Korban lalu datang dan meminta uangnya dikembalikan.

Namun alih-alih melunasi utangnya, pelaku justru mengancam korban dengan pisau.

Karena merasa menemui jalan buntu, korban pun melaporkannya ke Polsek Panyileukan.

Baca Juga: Malu Punya Bayi dengan Usia Pernikahan 6 Bulan, Ibu di Jember Tega Bunuh Anaknya Sendiri




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x