Kompas TV video vod

Cerita Porter Stasiun Pasar Senen, Kerja Banting Tulang Demi Sambut Lebaran Bareng Keluarga

Kompas.tv - 21 April 2023, 15:43 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

JAKARTA, KOMPAS.TV - Siang itu, Kamis (20/4/2023) menjelang Idulfitri, Samsudin (58) seorang porter atau pengangkut barang di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, sibuk mondar-mandir melayani para pemudik untuk mengangkut barang ke dalam gerbong kereta.

Meski tidak muda lagi, namun gerak tubuhnya gesit dan sigap saat pemudik meminta jasanya mengangkut barang-barang. Hal itu terlihat ketika Jurnalis KompasTV, Vila Randita ikut menemani Samsudin bekerja

Samsudin mengaku bekerja 12 jam di Stasiun Pasar Senen dari pukul 07.00 pagi hingga 19.00 WIB malam.

“Stand by kalau masuk siang dari jam 7 pagi sampai jam 7 malam,” tuturnya.

Namun, ia mengaku tak pernah mematok harga kepada penumpang ketika memakai jasanya mengangkut barang.

Baginya, berapa pun upah yang diterima dirinya ikhlas.

“Nggak pernah, itu terserah penumpangnya, seikhlasnya,” jelasnya.

Kabar baiknya, kata Samsudin, tahun ini pendapatannya dari hasil kerja sebagai porter meningkat.

Baca Juga: Pedagang Daging Legendaris di Jalur Mudik Kalimalang, Berjualan Sejak 1998! | VLOG

Ia pun berencana mudik Hari Raya Idulfitri atau lebaran bertemu keluarga di Brebes.

Video Editor: Lintang 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x