Kompas TV video vod

Jelang Idulfitri, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar Padat Pemudik 21 April 2023

Kompas.tv - 21 April 2023, 16:27 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

MAKASSAR, KOMPASTV - Satu hari jelang Idul Fitri, para pemudik masih memadati Bandara Sultan Hasanuddin Makassar. Diprediksi 30 ribu penumpang datang dan berangkat dari Makassar hari ini.

Jumlah ini cenderung menurun jika dibandingkan dengan hari pertama cuti bersama Idul Fitri.

Tercatat jumlah pemudik di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar mencapai 238 ribu penumpang. Angka ini naik 6,5 persen dibanding periode  tahun lalu yakni 223 ribu penumpang.

Arus mudik diprediksi masih akan terus terjadi di Bandara Sultan Hasanudin Makassar.

Baca Juga: Pesawat Lion Air Rute Makassar-Balikpapan Delay 2,5 Jam karena AC Bermasalah, Manajemen Minta Maaf


 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x