Kompas TV video vod

Video Amatir Warga Rekam Detik-Detik Kebakaran Kapal Kargo di Pelabuhan Tanjung Perak

Kompas.tv - 19 April 2023, 16:33 WIB
Penulis : Natasha Ancely

SURABAYA, KOMPAS.TV - Sebuah kapal kargo terbakar di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.

Video amatir warga merekam saat kapal motor anugerah mandiri 8 terbakar di area dok perkapalan Pelabuhan Tanjung Perak, Rabu (19/04/23) pagi.

Menurut saksi titik kebakaran berawal dari kamar mesin yang tengah dalam perbaikan. Kemudian merembet ke dek hingga anjungan kapal.

16 unit mobil damkar dan dua kapal pemadam dikerahkan untuk memadamkan kebakaran kapal kargo ini.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Baca Juga: Mati Mesin, Kapal Pengangkut Pemudik 5 Jam Terombang-ambing di Teluk Maumere

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x