Kompas TV video vod

[FULL] Keterangan Jokowi Usai Bertemu Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia U-20

Kompas.tv - 1 April 2023, 17:08 WIB

JAKARTA, KOMPASTV - Presiden Joko Widodo atau Jokowi temui Timnas Indonesia U-20 dan pelatih Shin Tae-yong di Stadion Utama GBK, Sabtu (1/4).

Ini jadi pertemuan pertama Jokowi dengan Timnas U-20 usai Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Dalam kesempatan tersebut Jokowi memberi suntikan semangat bagi para pemain.

Baca Juga: Momen Jokowi Temui Pemain Timnas U-20 Usai RI Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia

“Memberikan semangat kepada Tim U-20 agar mereka tidak larut dalam kekecewaan dan kesedihan,” ucap Jokowi.

“Tadi saya sampaikan bahwa ke depan kita ingin memiliki tim yang dibangun sejak awal secara terus-menerus, berkepanjangan, sehingga kita bisa mendapatkan tim nasional yang betul-betul siap,” lanjutnya.

Jokowi juga mengatakan beberapa dari mereka masih bermimpi meneruskan kuliah. Beberapa lainnya ada yang ingin bergabung dengan TNI, Polri, maupun menjadi PNS.

“Beberapa dari mereka ingin kuliah, beberapa dari mereka ingin masuk TNI, Polri, dan PNS,” ucap Jokowi.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi temui Timnas Indonesia U-20 di Stadion Utama GBK, Sabtu (1/4).

Video Editor: Vila Randita




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x