JAKARTA, KOMPAS.TV – Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD singgung peristiwa “ustaz di kampung maling”
Hal ini disampaikan saat Rapat Dengar Pendapat yang digelar di Gedung DPR pada Rabu (29/3/2023)
Hal ini bermula saat anggota Komisi III minta Mahfud terkait adanya data anggota DPR yang menjadi makelar kasus atau markus.
"Ingat peristiwa di kampung maling, ustaz di kampung maling. Pada waktu itu Jaksa Agung Abdurachman Saleh. Dicecar habis-habisan seperti ini, dibilang 'bapak ini seperti ustaz di kampung maling'. Di lingkungan bapak jelek. Bapak baik tapi di lingkungan bapak jelek,” kata Mahfud.
Hal ini disampaikan Mahfud untuk mencontohkan adanya DPR yang seperti hal tersebut.
Video Editor: Febi Ramdani
Baca Juga: [FULL] Bawa Surat dari Presiden FIFA, Erick Thohir Lapor ke Presiden Jokowi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.