KOMPAS.TV - Anggota komisi VI DPR RI Andre Rosiade marah saat membahas impor KRL dari Jepang.
Pasalnya KCI yang sudah tahu harus ada penggantian KRL tak segera memesan kepada INKA dan memilih impor.
Dengan nada tinggi, Andre memperingati PLT Dirut PT Kereta Commuter Indonesia (KCI), Dirut PT INKA, dan Dirut PT Kereta Api Indonesia.
Kepada ketiga bos ini, Andre meminta kejujurannya kenapa harus melakukan impor KRL bekas dari Jepang.
PT KCI yang sudah tahu di 2024 harus ganti KRL malah tak menyiapkan jauh hari dengan memesan kepada PT INKA.
Padahal pemerintah ingin mendorong PT KCI untuk membeli produk dalam negeri bukan malah impor barang bekas.
Baca Juga: DPR: Impor KRL Bekas Takkan Terjadi Kalau KCI Punya Rencana Kerja Baik, Jangan Sampai Beli Rongsok
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.