Kompas TV video vod

Harga Cabai Semakin Pedas Jelang Ramadan! Rawit Kini Melonjak ke Rp 100 Ribu Per Kilogram!

Kompas.tv - 20 Maret 2023, 18:07 WIB
Penulis : Edwin Zhan

KOMPAS.TV - Harga cabai dan bawang di Pasar Tradisional Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, Senin (20/3) ini naik.

Harga cabai oranye saat ini dijual Rp 100 ribu perkilogram, naik Rp 20 ribu dari harga sebelumnya.

Pedagang menyebut, hampir semua bumbu dapur dan sayur harganya naik.

Paling tinggi terjadi pada harga cabai oranye.

Sementara itu, untuk memastikan stok dan harga bahan pokok terkendali jelang Ramadan, Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkfili Hasan, mendatangi Pasar Rakyat di Mojokerto, Jawa Timur.

Setelah mengecek harga beras, minyak, dan gula kepada para pedagang, Zulkifli kemudian memborong barang bahan pokok dan membagikannya kepada para pembeli yang sedang berada di pasar.

Tak hanya sidak, Mendag Zulkfili Hasan juga membagikan bahan pokok kepada para pengunjung.
_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Razia Izin Penjualan Petasan

22 Desember 2024, 17:36 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x