Kompas TV video vod

Sebulan Disandera, Polisi Bantah Pilot Susi Air Bagian dari KKB Pimpinan Egianus Kogoya!

Kompas.tv - 11 Maret 2023, 22:03 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

NDUGA, KOMPAS.TV - Pecatan prajurit TNI yang bergabung dengan Kelompok Kriminal Bersenjata pimpinan Egianus Kogoya, diduga menjadi pelaku penyerangan dua warga Yahukimo.

Penembakan yang menewaskan dua warga Distrik Dekai Yahukimo Rabu (8/03) malam, diduga dilakukan pecatan anggota TNI Yotam Bugiangge atas perintah pimpinan KKB Nduga Egianus Kogoya.

Baca Juga: Pakar Kriminolog Menduga Mario Dandi Satriyo Punya Trauma Masa Kecil

Diduga, penyerangan dua warga sipil ini dilakukan untuk memecah konsentrasi TNI-Polri yang tengah menggelar operasi pencarian pilot Susi Air Phillip Mark Mehrtenz.

Polisi membantah spekulasi, yang menyebut pilot Susi Air Phillip Mark Mehrtenz bagian dari kelompok kriminal bersenjata pimpinan Egianus Kogoya.

Kapolres Nduga AKBP Rio Alexander Panelewen menegaskan, pilot bukan bagian dari KKB.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x