Kompas TV video vod

Bupati Subang Buka Suara Soal Ibu Hamil Meninggal Usai Ditolak di RSUD

Kompas.tv - 10 Maret 2023, 13:26 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

SUBANG, KOMPAS TV - Meninggalnya Kunaesih, 39 tahun warga Tanjung Siang, Subang, Jawa barat setelah ditolak di RSUD Subang masih menyisakan kesedihan mendalam bagi keluarga korban.

Pihak keluarga hanya bisa menyesalkan tindakan pihak rumah sakit yang menolak Kurnaesih yang tengah hamil tua hanya karena belum memenuhi surat rujukan dan administrasi.

Baca Juga: Ibu Hamil Ditolak RSUD Subang: Bupati Bilang Begini

Namun, pihak rumah sakit membantah menolak pasien. RSUD Subang menyebut pasien tidak ditangani karena ruang ibu melahirkan dan ICU penuh.

Bupati Subang, Ruhimat mengaku kecewa akan kejadian ini. Dia berjanji akan melakukan audit dan memberikan sanksi jika ditemukan pelanggaran.

Kepolisian Subang juga tengah menyelidiki kasus ini. Kapolres Subang menyatakan akan melakukan penindakan jika ditemukan unsur pidana.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x