KOMPAS.TV - Percepatan vaksinasi booster kedua bagi masyarakat diatas 18 tahun akan dimulai besok, 24 januari 2023.
Bagi anda yang telah lebih dari 6 bulan mendapatkan booster pertama, dapat langsung mengunjungi sentra vaksin covid-19.
Kemenkes telah mempertimbangkan data dan situasi epidemiologi kasus Covid-19, serta masuknya varian baru covid-19 sehingga perlu percepatan vaksinasi covid-19 tahun 2023.
Baca Juga: Kereta Api Pertama di Sulawesi Selatan, Progres Pembangunan Sudah Capai 90 Persen!
Epidemiolog Griffith University Dicky Budiman menyebut, kelompok rentan menjadi target utama pemberian vaksin booster covid-19.
Terlebih lagi jika vaksin booster pertama sudah lebih dari 6 bulan, hal ini untuk meminimalisir resiko kematian akibat long covid.
Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin memastikan bahwa stok vaksin di Indonesia masih aman dan cukup untuk pemberian booster.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.