Kompas TV video vod

Mengintip Lokasi Wisata Bumi Cerah, Objek Wisata Unggulan Baru di Desa Bulotalangi!

Kompas.tv - 6 Januari 2023, 16:15 WIB
Penulis : Dea Davina

GORONTALO, KOMPAS.TV - Di Kabupaten Bone Bolango Gorontalo, terdapat objek wisata baru yang kini mulai ramai dikunjungi warga.

Tak jauh dari center point, atau titik nol daerah ini, kurang lebih 15 menit, anda akan sampai di Desa Bulotalangi, Kecamatan Bolango Timur.

Di lokasi ini anda akan menjumpai tempat wisata Bumi Cerah.

Kesan pertama yang akan anda dapatkan adalah keindahan alam yang sungguh memesona.

Dari lokasi ini, mata anda akan dimanjakan dengan pemandangan Kota Gorontalo dari ketinggian dan juga hamparan sawah bahkan hutan alam yang berada dibalik tempat ini.

Yang pasti, anda juga bisa menikmati udara sejuk di tempat ini.

Baca Juga: Sandiaga Sebut Media Berperan Penting untuk Capai Target Perjalanan Wisatawan Nusantara

Hanya dengan membayar tarif masuk sebesar Rp5.000,- pengunjung sudah bisa menikmati fasilitas kolam renang.

Namun bagi yang akan memanfaatkan wahana gazebo, anda bisa menyewanya dengan tarif Rp30 ribu untuk 6 jam.

Pengunjung yang datang mengaku kagum dan tak menyangka lokasi wisata baru ini memberikan kenyamanan dan kepuasan tersendiri.

Diketahui lokasi ini berhasil dibuat atas ide kreatif Pemerintah Desa setempat dengan dukungan anggaran dana desa, secara bertahap dianggarkan sejak tahun 2021, menjadikan lokasi ini sebagai tempat wisata unggulan baru di Bone Bolango.

Pengunjung yang datang ke lokasi ini, selain bisa menikmati keindahan alam, bisa juga memanfaatkan wahana sepeda layang, berswafoto dan camping atau berkemah.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x