KOMPAS.TV - Kepindahan Cristiano Ronaldo ke liga Arab Saudi, tim Al Nassr mengejutkan para pecinta sepak bola.
Namun yang lebih mengejutkan lagi, bergabungnya Ronaldo ke tim Al Nassr akan menerima gaji senilai lebih dari Rp 3 tiga triliun per tahun.
Usai meninggalkan tim raksasa Inggris, Manchester United, CR7 akhirnya memilih Al Nassr sebagai klub barunya.
Total gaji Ronaldo mendekati 200 juta euro atau setara dengan Rp 3,3 triliun per tahun.
Angka ini menjadikan Ronaldo sebagai pemain dengan bayaran tertinggi di dunia.
Suporter Al Nassr menyambut baik kedatangan bintang Portugal, karena diyakini Ronaldo mampu meningkatkan eksistensi sepak bola liga Arab Saudi.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.