KOMPAS.TV - Banjir di Stasiun Kereta Api Tawang, Semarang, Jawa Tengah mulai terpantau surut. Tiga pompa portabel dikerahkan mengurangi debit air.
Banjir menyebabkan keterlambatan kereta dan sempat terjadi penumpukan penumpang di Stasiun Tawang.
Baca Juga: Pasca Hujan Deras di Awal Tahun 2023, Sejumlah Wilayah Terendam Banjir
Padahal hari ini (01/01/23) puncak arus balik libur Natal dan tahun baru.
Pihak pengelola stasiun menyebut masih ada sejumlah titik yang tergenang banjir hingga membuat sejumlah kereta api mengalami keterlambatan.
Dampak banjir di Stasiun Tawang Semarang, Jawa Tengah perjalanan kereta api tujuan Surabaya dialihkan ke lintas tengah dan selatan sejak Sabtu sampai Minggu siang.
Akibat pengalihan perjalanan kedatangan kereta mengalami keterlambatan lebih dari tiga jam karena jarak tempuh perjalanan kereta lebih jauh.
Kereta yang mengalami keterlambatan yaitu kereta Dharmawangsa, kereta Gumarang, Airlangga, kereta Argo Bromo Anggrek.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.