Kompas TV video sinau

4 Lampu Merah Paling Lama di Indonesia, Ada yang Durasinya 12 Menit!

Kompas.tv - 27 Desember 2022, 19:35 WIB
Penulis : Sunbhio Pratama

KOMPAS.TV- Tahukah kamu? ada beberapa lampu APILL (Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas) atau lampu merah yang durasinya cukup lama dan menguji kesabaran dalam mengemudi.

Melansir Kompas.com, Berikut deretan lampu merah terlama di Indonesia:

1.Lampu Merah Kiaracondong Bandung

Lampu merah ini berlokasi di Perempatan Jalan Kiaracondong-Soekarno Hatta, Kota Bandung.

Pengendara harus berhenti di lampu merah ini selama 720 detik atau 12 menit.

2.Lampu Merah Kalibanteng Semarang

Durasi lampu merah di sini juga 5 menit atau 300 detik.

Lampu merah di Simpang Kalibanteng Semarang durasi tunggunya menjadi lama karena ada 6 jalan yang bertemu pada titik tersebut.

3.Lampu Merah Margorejo Surabaya

Pengendara harus sabar menunggu selama 300 detik atau 5 menit di sini.

Di simpang Margorejo ini akan semakin padat saat jam pulang mau pun masuk kerja.

4.Lampu Merah Pingit Yogyakarta

Durasi lampu merah di Bangjo Pingit ini 2 menit 56 detik atau hampir 3 menit.

Bahkan ketika musim liburan pengendara disarankan tidak melewati persimpangan ini, supaya tidak terjebak kemacetan.

Baca Juga: Wisatawan Karimunjawa Berkumpul di Pelabuhan Legon Bajak

Editor Video & Grafis: Dimas WPS




Sumber : Diolah dari berbagai sumber



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x