JAKARTA, KOMPAS.TV - Bertepatan dengan ulang tahun Kompasiana ke 14 tahun, Kompasiana menggelar Kompasianival 2022 dengan tema “kelana masa depan”.
Dalam acara ini, turut diundang berbagai penulis blog Kompasiana atau disebut Kompasianer dari seluruh Indonesia.
Kompasianival 2022 merupakan acara offline pertama setelah pandemi Covid-19 dengan tema kelana masa depan.
Kompasianival 2022 mengangkat isu tiga pilar, yakni better nation, better financial, dan better lifestyle.
Baca Juga: Ketua KPI Pusat Kunjungi Kantor Kompas TV Dewata
Tidak hanya talkshow, Kompasianival juga menjadi ajang penganugerahan kepada Kompasianer terbaik dengan berbagai kategori.
Penghargaan Kompasianer Of The Year 2022 dimenangkan oleh Andri Mastiyanto, seorang penulis blog yang sudah menulis di Kompasiana selama 12 tahun.
Kompasianival juga diramakan dengan pertunjukan musik dan terdapat beberapa stand UMKM di Pelataran Bentara Budaya Jakarta.
Acara Kompasinival ini diharapkan dapat terselenggara setiap tahunnya dengan menyajikan kontan yang menarik untuk masyarkaat.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.