JAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan anak buah Ferdy Sambo di Divisi Propam Polri, Agus Nurpatria membantah jika ada intimidasi saat rombongan Hendra Kurniawan saat menemui keluarga Yosua di Jambi, 3 hari setelah Yosua tewas.
Rekaman ini diambil keluarga almarhum Yosua Hutabarat saat Hendra Kurniawan dan beberapa personel polisi datang ke Jambi, 11 Juli 2022 lalu.
Ini adalah momen dimana keluarga menyebut ada upaya intimidasi dari Hendra Kurniawan.
Tudingan ini lalu dibantah oleh mantan Kepala Detasemen A Biro Paminal Propam Polri, Agus Nurpatria.
Saat bersaksi dalam sidang dengan terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, Agus yang menemani Hendra menemui keluarga Yosua menyebut mantan atasannya menjelaskan kronologi kematian Yosua dengan sopan.
Baca Juga: Hasil "Lie Detector" Berbohong, Kuat Ma'ruf Bersikukuh Kesaksiannya Jujur dan Benar!
Pernyataan Agus terkait perilaku Hendra selama di Jambi balik dibantah oleh bibi Yosua, Rohani Simanjuntak.
Rohani menyebut sikap Hendra dan anak buahnya tidak sopan dan intimidatif saat menjelaskan mengenai skenario baku tembak yang menewaskan Yosua.
Rohani juga menyebut, keluarga sempat tertekan dengan cara Hendra meminta di luar keluarga inti untuk keluar dari ruangan.
Selain menjadi terdakwa kasus perintangan penyidikan pembunuhan Yosua, Agus Nurpatria dan mantan atasannya Hendra Kurniawan mendapat sorotan karena menggunakan jet pribadi untuk pulang pergi menemui keluarga Yosua di Jambi.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.