Kompas TV video vod

Momen Jokowi Peragakan Bersalaman dengan Pemimpin Negara G20: Kita Tidak Menunduk!

Kompas.tv - 26 November 2022, 11:56 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hadiri perhelatan relawan nusantara bersatu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) peragakan momen di KTT G20 saat dirinya bersalaman dengan para pemimpin negara di hadapan relawannya di GBK, Jakarta, Sabtu (26/11/2022).

“Terakhir kita harus yakin akan kemampuan kita sendiri. Kita harus percaya diri dan optimis. Kemarin di G20, semua lihat kan, kita mampu berdiri tegak dengan kepala mendongak di antara negara-negara besar dunia.” Kata Jokowi.

“Waktu bersalaman dengan Joe Biden. Kita negara besar. Waktu dengan Xi Jinping, di sana negara besar, kita juga negara besar, kita dengan negara Eropa kita tidak tunduk-tunduk." Tambah Jokowi menegaskan.

Baca Juga: Jokowi Ajak Pilih Pemimpin yang Pikirkan Rakyat, Cirinya Banyak Kerutan di Wajah dan Rambutnya Putih

Ribuan relawan yang memenuhi stadion GBK terhibur saat melihat Jokowi memperagakan momen bersalaman dengan pemimpin negara saat KTT G20.

Jokowi mendongakkan kepala dan berdiri tegak yang menunjukkan gestur percaya diri dan optimis.

“Kita harus percaya diri dan optimis. Mampu berdiri tegak dengan kepala mendongak bahwa kita bangsa besar dengan keinginan jadi negara maju.” Ujarnya.

Video Editor: Firmansyah




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x