Kompas TV video vod

Imbas Kasus Berdendang Bergoyang, Konser Slank di Palembang Hari Ini Terpaksa Dibatalkan!

Kompas.tv - 7 November 2022, 23:29 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - Konser musik Berdendang Bergoyang (29/10) lalu, membekas di hati penonton ketika konser dihentikan paksa, akibat sejumlah pengunjung jatuh pingsan hingga alami luka.

Dua orang ditetapkan sebagai tersangka, direktur perusahaan dan penanggung jawab event konser musik Berdendang Bergoyang.

Fakta terungkap, pihak organizer berbohong mengajukan permohonan izin keramaian untuk 3 ribu penonton.

Padahal, tiket ludes terjual 9 kali lipat dari permohonan izin.

Baca Juga: Hari Kedua Konser NCT 127 Berlangsung Tertib dan Lancar: Terima Kasih NCTzen Indonesia

Dua tersangka terancam 2 pasal sekaligus, pasal 360 KUHP akibat kelalaian yang menyebabkan orang lain luka dengan ancaman 9 bulan penjara dan Undang-Undang Kekarantinaan Kesehatan dengan ancaman hukuman 1 tahun penjara denda Rp100 juta.

Sederet konser musik dalam negeri maupun mancanegara terancam dibatalkan dan ditunda.

Seperti konser Slank yang seharusnya berlangsung hari ini di Palembang.

Aspek keamanan, jadi faktor utama pembatalan konser.
 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x