Kompas TV video vod

Kata PSSI Usai Rapat dengan TGIPF soal Tragedi Kanjuruhan

Kompas.tv - 11 Oktober 2022, 17:02 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPAS.TV – Ketua Komite Wasit PSSI Ahmad Riyadh menjelaskan bahwa Ketua PSSI, beberapa Exco hadir memenuhi panggilan dari Tim Independen Gabungan Pencari Fakta (TGIPF) di kantor Kemenko Polhukam pada Selasa (11/10/2022)

Usai pertemuan tersebut, Riyadh menjelaskan bahwa PSSI menerima masukan-masukan terkait kasus Tragedi Kanjuruhan.

Baca Juga: Belum Ada Pengacara, 3 Tersangka Tragedi Kanjuruhan dari Kepolisian Tunda Pemeriksaan

Riyadh juga menjabarkan bahwa PSSI menerima masukan terkait apa yang harus dilakukan ke depannya. Seperti rencana pertandingan hingga pengamanan.

PSSI juga berharap kedepan tidak ada lagi kejadian seperti di Kanjuruhan.

“kedepan tidak ada lagi kejadian seperti ini, dan bagaimana penonton akan nyaman dan aman, pemain aman dan aman, official, tim tamu semua aman dan nyaman,”ujar Riyadh

Video Editor: Lintang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x